AndroidMobile

Cara Menghilangkan Vokal pada Lagu

Cara Menghilangkan Vokal pada Lagu – Apakah kamu suka karaoke? Yaps, karaoke memang sangat mengasikkan, begitupun saya juga sering karaoke bersama teman-teman.

Ada kalanya kita juga ingin karaoke sendiri dirumah dengan lagu-lagu pilihan kita.

Related Articles

Namun masalahnya lagu yang kita inginkan masih ada vokalnya, dan kita perlu menghapus vokal pada lagu mp3 atau video.

Oleh karena itu saya akan share cara menghilangkan vokal pada lagu dengan aplikasi dan tanpa aplikasi di Android/ di laptop.

Cara Menghilangkan Vokal pada Lagu

Jika kamu sudah mendownload lagu mp3 sebelumnya, hal yang harus kita lakukan adalah menghapus suara yang ada pada lagu tersebut.

Kalian bisa menggunakan beberapa cara yang saya bagikan dibawah ini. Bisa melalui Android maupun Laptop/ PC.

1. Cara Menghilangkan Vokal pada Lagu di Android

Kalian bisa menggunakan pihak ketiga untuk menghilangkan vokal pada lagu.

Karena cara pertama ini saya akan menggunakan aplikasi penghilang suara vokal yang bisa kamu download gratis di Play Store.

Langsung saja, yuk kita simak langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, download aplikasi Vocal Remover for Karaoke.
  • Setelah kamu install, kemudian buka dan jalankan aplikasi Vocal Remover for Karaoke.

cara menghilangkan vokal pada lagu di android

  • Kemudian pilih lagu yang ingin kamu hapus audionya, ubah format ke format karaoke atau instrumen.

cara menghilangkan vokal pada lagu online

  • Lalu aktifkan Remove Vocal dari Off ke ON.
  • Selanjutnya sesuaikan pengaturan dengan cara memindahkan slide yang ada dibawahnya sesuai keinginan.
  • Kemudian pilih Ekspor yang ada di kanan atas > pilih nama file > pilih OK.
  • Selesai. File sudah tersimpan di folder Vocal Remover for Karaoke.

cara menghilangkan vokal pada video

2. Cara Menghilangkan Vokal pada Lagu Secara Online

Cara ini bisa kalian lakukan di komputer ataupun Hp. Jadi bisa menyesuaikan perangkat yang kamu gunakan.

Berikut ada beberapa aplikasi penghilang vokal secara online. Apa saja situsnya? yuk kita simak selengkapnya dibawah ini:

cara menghilangkan vokal pada lagu dengan bersih online

Audio Alter adalah salah satu pilihan untuk menghapus vokal pada lagu secara online dengan mudah.

Aplikasi sudah mendukung trek stereo secara terpusat. Sehingga memungkinkanmu untuk menambah file audio MP3, FLAC, OGG, dan WAV.

Selain itu untuk penghapusan dilakukan secara otomatis, sehingga kalian tidak perlu repot-repot menyesuaikan vokal ataupun cut frekuensi.

cara menghilangkan suara vokal pada lagu di youtube

X-Minus Pro adalah salah satu situs web yang sering digunakan untuk menghapus vokal pada lagu.

Kelebihan dari aplikasi ini yaitu mampu menghilangkan vokal dari mono dan stereo track. Sehingga kamu tinggal pilih jenis input sesuai selera.

Selain itu, X-Minus Pro bisa juga mengatur panning vokal ke kiri ataupun kekanan dengan slider.

Terdapat slider frekuensi cut off. Kamu bisa menggunakan semua opsi kemudian memainkan uouput berupa file MP3 dan WAV.

cara menghilangkan vokal pada lagu di youtube

Situs web ini adalah pesaing dari situs X-Minus Pro. Dengan ini kalian bisa menambah FLAC, MP3, M4A, WMA, OGG, AAC, dan audio lainnya.

Jika trek audio sudah kamu unggah, selanjutnya aktifkan mode karaoke (jika belum aktif).

Dengan langkah ini, maka secara otomatis vokal akan terhapus dengan frekuensi filter defaultnya.

Jika dirasa masih kurang bisa, kamu bisa menaikkan frekuensi ke 115 atau sesuai keinginanmu.

menghilangkan vokal lagu di android

Cara yang terakhir yaitu menggunakan situs web Vokalremover.com. Situs ini tidak kalah keren dengan yang diatas tadi.

Karena bisa menghapus vokal pada lagu dengan jenis format MP3, WAV, dan FLAC.

Batasa terbesar dari Vokalremover.com ini adalah 30 detik saja. Walaupun lagu yang kamu gunakan berdurasi 5 menit, namun hasilnya hanya 30 detik pertama saja.

Situs ini sangat cocok untuk ringtone yang tidak membutuhkan durasi panjang. Selamat mencoba!

Itulah beberapa cara menghilangkan vokal pada lagu di Android dan PC untuk suara MP3 maupun video dari YouTube tanpa aplikasi.

Jika ada yang ditanyakan silahkan komen di bawah ya sob. Semoga bermanfaat.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button